Van Dijk Rp1,3 Triliun, Ada Apa dengan Sepak Bola Inggris?
Van Dijk Rp1,3 Triliun, Ada Apa dengan Sepak Bola Inggris?
CNN Indonesia Haryanto Tri Wibowo
Diterbitkan : 29/12/2017 16:53
Pembelian Virgil van Dijk dari Southampton ke Liverpool memecahkan rekor transfer untuk bek termahal di dunia. Tapi, pembelian Van Dijk yang mencapai £75 juta atau setara Rp1,3 triliun terasa tidak masuk akal.
Liverpool mengumumkan transfer Van Dijk pada Rabu (27/12). Keputusan Liverpool memboyong Van Dijk dari Southampton cukup mengejutkan. Pasalnya, The Reds menjadikan pemain 26 tahun itu sebagai bek termahal di dunia.
Berdasarkan data Transfermarkt, Van Dijk mengalahkan rekor bek termahal yang sebelumnya jadi milik Benjamin Mendy ketika dibeli Manchester City dari AS Monaco dengan harga €57 juta pada awal musim ini.
Pembelian Van Dijk merupakan contoh sempurna dari keluhan yang dikeluarkan manajer Manchester United Jose Mourinho terkait kondisi bursa transfer di Liga Primer Inggris yang dianggapnya sudah tidak sehat.
Virgil van Dijk belum bisa dianggap sebagai salah satu bek tengah terbaik dunia saat ini.
Virgil van Dijk belum bisa dianggap sebagai salah satu bek tengah terbaik dunia saat ini. (Reuters/Lee Smith) Usai Manchester United ditahan imbang Burnley di Stadion Old Trafford satu hari sebelum transfer Van Dijk diumumkan Liverpool, Mourinho mengatakan tim-tim besar di Liga Primer selalu ‘dikerjain’ ketika ingin membeli pemain.
Klub-klub yang menjual pemainnya ke tim besar dan kaya Inggris seperti Manchester United, Manchester City, Chelsea, dan Liverpool selalu mematok harga tinggi.
Mourinho sudah menghabiskan £300 juta atau lebih dari Rp5 triliun untuk membeli pemain sejak musim lalu. Tapi, Mourinho mengaku jumlah itu belum cukup setelah Manchester United kini tertinggal 15 poin dari Manchester City di puncak klasemen Liga Primer.
Virgil van Dijk menjadi bek termahal di dunia setelah dibeli Liverpool dari Southampton.
Virgil van Dijk menjadi bek termahal di dunia setelah dibeli Liverpool dari Southampton. (Reuters/Eddie Keogh) “Manchester City musim ini membeli pemain fullback dengan harga striker. Jumlah £300 juta tidak cukup. Harga untuk klub besar berbeda dari klub lainnya. Semakin besar klub itu biasanya akan terhukum di bursa transfer,” ujar Mourinho dikutip dari The Guardian.
Van Dijk tidak bisa dipungkiri adalah salah satu bek terbaik di Liga Primer saat ini. Tapi, apakah pantas nilai transfernya mencapai £75 juta? Jawabannya mungkin: ‘Tidak’.
Van Dijk belum berada di level yang sama dengan bek tengah terbaik di dunia saat ini, seperti Thiago Silva, Gerard Pique, Giorgio Chiellini, Jerome Boateng, ataupun Sergio Ramos. Bahkan nilai transfer Leonardo Bonucci, yang dianggap salah satu bek tengah terbaik di dunia saat ini, jauh di bawah Van Dijk.
Liverpool bisa membeli dua pemain selevel dengan Bonucci dengan uang transfer yang mereka keluarkan untuk Van Dijk. AC Milan hanya mengeluarkan £37 juta ketika membeli Bonucci dari Juventus awal musim ini.
Virgil van Dijk belum pernah memperkuat klub besar Eropa sebelumnya.
Virgil van Dijk belum pernah memperkuat klub besar Eropa sebelumnya. (Reuters / Eddie Keogh) Transfer Van Dijk bukanlah kejutan pertama di Liga Primer musim ini. Pada awal, Tottenham Hotspur secara mengejutkan menjadikan Davinson Sanchez sebagai bek termahal yang pernah mereka beli setelah diboyong dari Ajax Amsterdam dengan transfer £35 juta.
Sudah saatnya klub-klub Liga Primer Inggris lebih memikirkan kualitas ketika membeli pemain. Jangan hanya sekadar mengeluarkan uang banyak tanpa mendapatkan kualitas pemain yang setimpal.
LIHAT LAINNYA
Terlalu Mudah untuk Manchester City
CNN Indonesia
Manajer: Keperluan Martunis Diurus Asisten Ronaldo
CNN Indonesia
Virgil van Dijk, Bek Rp1,3 Triliun
CNN Indonesia
LIHAT LAINNYA (SPORTS)
Kalah di El Clasico, Real Madrid Santai di Bursa Transfer
Momen Tak Terlupakan Dunia Olahraga di 2017
5 Momen Olahraga Terbaik Sepanjang 2017
Meski Sedang Liburan, Spaso Jalani Latihan Fisik Bersama Eks Pelatih Borneo FC
Ruang Ganti Arsenal Memanas Jelang Transfer Musim Dingin 2018
Masih Relevankah Sepeda untuk Olahraga? Simak 3 Hal Ini
Komentar (23) Refreshinfo
Kisruh Transfer Evan dan Ilham Bisa Berakhir ke FIFA
VIVA.CO.ID
5 Momen Olahraga Terbaik Sepanjang 2017
Rappler.com
Dinilai Sensitif, Bidadari Pemanis Lintasan F1 Dihilangkan
INDOSPORT
Ruang Ganti Arsenal Memanas Jelang Transfer Musim Dingin 2018
Pandit Football
Cristiano Ronaldo Olahragawan Terbaik Eropa 2017
Tribunnews.com
5 Pemain Sepak Bola Dunia dengan Nomor Punggung Tak Biasa
IDN Times
Ini 5 Mantan Pesepakbola yang Pernah Bangkrut, Ada Apa, Ya?
hai
Momen Tak Terlupakan Dunia Olahraga di 2017
CNN Indonesia
Jelang Laga Kontra Crystal Palace, Pep Yakin Sang Kapten Kembali
INDOSPORT
3 dari 5 Bek Termahal Dunia Milik Manchester City
Tribunnews.com
Comments